Millenium Pharmacon (SDPC) Peroleh Perpanjangan Fasilitas Kredit Rp 370 Miliar dari Bank UOB

EBuzz – PT Millenium Pharmacon International Tbk (SDPC) resmi memperoleh perpanjangan fasilitas pinjaman dari PT Bank UOB Indonesia. Hal ini disampaikan dalam Laporan Informasi atau Fakta Material yang diumumkan pada 24 Januari 2025.

Dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis (30/1), Direktur SDPC, Mohamad Fazly bin Hassan, menyatakan bahwa perseroan telah menandatangani Perubahan dan Penegasan Kembali Perjanjian Kredit dengan PT Bank UOB Indonesia pada 24 Januari 2025.

“Bank telah menyetujui perpanjangan fasilitas kredit dengan total limit sejumlah Rp370 miliar kepada perseroan. Perubahan jangka waktu perjanjian telah disetujui diperpanjang sampai dengan tanggal 29 Januari 2026,” ujar Mohamad Fazly bin Hassan melalui keterangan tertulisnya. (30/1).

Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa perpanjangan fasilitas pinjaman ini akan memberikan dampak positif bagi perseroan, khususnya dalam menunjang kegiatan usaha dan operasional bisnis Millenium Pharmacon International.

“Dengan adanya dukungan dari Bank UOB Indonesia, perseroan optimistis dapat terus mengembangkan bisnisnya dan meningkatkan kinerja keuangan di tahun mendatang,” imbuhnya.

Perpanjangan fasilitas kredit ini menjadi langkah strategis bagi SDPC dalam memastikan stabilitas keuangan dan kelangsungan usaha di tengah tantangan industri farmasi. Keputusan ini juga mencerminkan kepercayaan Bank UOB terhadap kinerja dan prospek bisnis Millenium Pharmacon International di masa depan.

spot_img

Terbaru

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini