Siap IPO, Asuransi Digital Bersama (YOII) Incar Dana Rp 45,32 Miliar

EBuzz – PT Asuransi Digital Bersama Tbk (YOII) yang merupakan perusahaan asuransi fokus di produk asuransi gaya hidup (lifestyle) dengan mengadopsi penggunaan dan pemanfaatan teknologi berencana untuk melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan melepas sebanyak – banyaknya 412.087.500 lembar saham atau 12,03% dari modal ditempatkan.

Dalam aksi korporasi ini, perseroan menetapkan harga penawaran umum saham perdana atau initial public offering (IPO) sebesar Rp 100 – 110. Sehingga, dana yang akan diperoleh manajemen YOII sebesar Rp 45,32 miliar.

Direktur Utama PT Asuransi Digital Bersama Tbk Adi Wibowo menyampaikan, perseroan optimistis saat ini menjadi waktu yang tepat untuk melenggang di Pasar Modal. Adapun, dana yang diperoleh dari IPO ini nantinya akan digunakan untuk modal kerja perseroan.

“Seluruh dana yang diperoleh dari hasil penjualan saham yang ditawarkan melalui Penawaran Umum Perdana Saham ini akan digunakan seluruhnya untuk modal kerja dalam rangka memperkuat struktur permodalan perusahaan,” ujarnya dalam paparan publik di Jakarta. (10/12).

Adi menegaskan, sekitar 80% dana dari hasil IPO akan digunakan untuk biaya marketing untuk mendukung strategi usaha, distribusi produk, dan brand awareness. Selain itu, pada aksi korporasi ini perseroan menunjuk Reliance Sekuritas Indonesia Tbk sebagai penjamin pelaksana emisi efek.

Kemudian, sekitar 20% dana IPO akan digunakan untuk pengembangan aplikasi (insurance wallet) beserta infrastruktur penunjang seperti Data Center, Web Hosting, System Security dan penggunaan AI, serta pengembangan sumber daya manusia.

“Dari proses yang telah dikembangkan, perseroan mengharapkan untuk mengurangi kebutuhan akan dokumen fisik dan mempercepat proses yang sebelumnya mungkin memakan waktu. Pelanggan juga dapat mengajukan aplikasi asuransi dan klaim secara seamless karena informasi terkait penutupan asuransi sudah disampaikan secara digital,” tegasnya.

Menurut Adi, perusahaan akan menyesuaikan strategi pemasaran dan penjualan produk dengan perkembangan gaya hidup masyarakat yang semakin digital. Dengan mengadopsi teknologi terkini, perseroan akan memusatkan upaya pada platform digital untuk menjangkau konsumen lebih efektif.

“Seluruh proses pemasaran dan penjualan akan diintegrasikan secara online, memungkinkan pengelolaan data pelanggan yang lebih terstruktur dan efisien melalui sistem digital,” imbuh Adi.

Perkiraan Jadwal

Masa Penawaran Awal                                             : 10 – 18 Desember 2024

Perkiraan Tanggal Efektif                                         : 20 Desember 2024

Perkiraan Masa Penawaran Umum Perdana Saham    : 24 – 30 Desember 2024

Perkiraan Tanggal Distribusi Saham secara Elektronik : 2 Januari 2025

Perkiraan Tanggal Pencatatan di Bursa                       : 3 Januari 2025

spot_img

Terbaru

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini