EBuzz – Investor strategis nasional asal Jambi, Djoni, kembali mencuri perhatian pelaku pasar modal. Kali ini, Djoni resmi menguasai 5,09% saham PT Multi Garam Utama (FOLK) atau setara dengan 201 juta lembar saham, sebagaimana disampaikan dalam keterbukaan informasi kepada Bursa Efek Indonesia (BEI).
Dalam laporan tersebut, manajemen FOLK mengonfirmasi adanya perubahan struktur pemegang saham yang efektif berlaku per 9 Januari 2026. Masuknya Djoni menandai babak baru dalam dinamika kepemilikan saham emiten yang belakangan menjadi sorotan pasar.
Djoni sendiri dikenal luas sebagai investor dengan pendekatan berbasis fundamental, disiplin dalam pengelolaan modal, serta berorientasi jangka panjang. Ia aktif mencermati kualitas manajemen, arah ekspansi bisnis, hingga kesiapan korporasi dalam menciptakan nilai tambah berkelanjutan.

Dalam portofolionya, Djoni tercatat memiliki saham di sejumlah emiten seperti WIFI dan TRUE. Sementara itu, kepemilikan saham Djoni di FOLK secara kolektif dipandang sebagai bentuk kepercayaan terhadap prospek pertumbuhan jangka panjang perseroan, sekaligus memperkuat indikasi adanya minat strategis dari investor besar di emiten tersebut.
Meski demikian hingga berita ini diturunkan, manajemen FOLK belum memberikan pernyataan resmi terkait kebenaran rumor masuknya grup konglomerasi maupun potensi aksi korporasi lanjutan.
Sebagai informasi, sebelumnya FOLK telah melakukan aksi korporasi Penambahan Modal Tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMTHMETD) dengan menerbitkan maksimal 394,81 juta saham baru atau setara 10% dari modal ditempatkan dan disetor. Aksi tersebut diputuskan dalam RUPSLB pada 12 Desember 2025.
Dengan PMTHMETD dan perubahan struktur pemegang saham ini, porsi saham publik (free float) FOLK meningkat ke kisaran 28,15%, yang dinilai dapat memperbaiki likuiditas perdagangan saham perseroan di bursa.

