Akhir Tahun, Graha Mitra Asia (RELF) Bagikan Dividen Interim

EBuzz-PT Graha Mitra Asia, Tbk yang dikenal juga dengan RelifeAsia Emiten properti yang terdaftar di Bursa dengan kode saham RELF, meraih kinerja yang positif berdasarkan rilisan Laporan Keuangan Kuartal II tahun 2024 atau per Juni 2024.

RELF membukukan laba bersih sebesar Rp2,13 Miliar dan memiliki total saldo laba positif. Manajemen RelifeAsia merencanakan untuk mengalokasikan sekitar 50% dari saldo laba untuk dibagikan sebagai dividen interim di akhir tahun 2024.

Cum dan Ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi pada tanggal 26 November dan 28 November 2024 sedangkan Cum dan Ex dividen di pasar tunai pada tanggal 29 November dan 02 Desember 2024. Selanjutnya, recording date Daftar Pemegang Saham (DPS) yang berhak atas Dividen Interim pada tanggal 29 November 2024 dan pembayaran dividen interim sebesar Rp1,06 Miliar atau Rp0,186 per saham jatuh pada tanggal 18 Desember 2024.

Hariyanto, Direktur Keuangan PT Graha Mitra Asia, Tbk mengungkapkan bahwa pembagian dividen interim tahun buku Juni 2024 ini sesuai dengan keputusan direksi yang telah disetujui dewan komisaris pada tanggal 15 November 2024. Lebih lanjut, Hariyanto menjelaskan pembagian dividen interim juga telah mempertimbangkan posisi permodalan, likuiditas, serta rencana pengembangan bisnis Perseroan. 

Mengutip laporan keuangan RELF, pada semester I 2024, Perseroan berhasil mencatatkan laba bersih sebesar Rp2,14 Miliar. Meskipun mengalami penurunan dibandingkan periode yang sama di tahun 2023 tetapi Perseroan masih memiliki kinerja yang baik dengan mencatatkan saldo laba positif.

Hariyanto juga mengungkapkan bahwa Perseroan berupaya untuk meningkatkan nilai pra penjualan. “Alhamdulillah per bulan juni kemarin telah tercapai nilai pra-penjualan sebesar Rp30 Miliar. Dibandingkan dengan bulan juni tahun lalu, kami mencapai nilai pra-penjualan sebesar Rp20 Miliar”. Hariyanto menambahkan, Perseroan terus berupaya mempercepat penyelesaian pembangunan unit rumah dan melakukan serah terima ke konsumen. Sehingga pra-penjualan dapat direalisasikan sebagai pendapatan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

RELF merupakan perusahaan properti yang saat ini memiliki proyek yang berlokasi di Kemang Bogor bernama Greenland Kemang seluas 14,5 Ha. Dua proyek lainnya yang sedang dikembangkan berlokasi di Semplak Bogor seluas 4 Ha dan di Jagakarsa seluas 2.750 m2. Perseroan yang berkantor pusat di Sovereign Plaza, Jl TB Simatupang Jakarta ini didirikan tahun 2018. Pada bulan Juni tahun 2023, Perseroan melakukan penawaran umum perdana saham di Bursa Efek Indonesia dengan kode saham RELF.

spot_img

Terbaru

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini