Southern Cross Jual 8 Juta Saham BELL

EBuzz – Southern Cross Textileindustry yang merupakan selaku pemegang saham PT Trisula Textile Industries Tbk (BELL) telah mengurangi porsi kepemilikan sahamnya pada tanggal 15 Januari dan 19 Januari 2026.

Manajemen BELL mengungkapkan Southern Cross telah menjual sebanyak 8.000.000 lembar saham BELL di harga Rp109-Rp110 dan Rp148 per saham.

“Tujuan transaksi ini adalah untuk Investasi dengan kepemilikan saham langsung,” tulis Manajemen BELL seperti dikutip dari keterbukaan informasi BEI, Senin (26/1/2026).

Baca juga: Direktur HALO Juliana Tambah 12,76 Juta Saham lewat Konversi Efek Ekuitas

Setelah transaksi ini, maka kepemilikan saham Sothern Cross di BELL menjadi 716,2 juta lembar saham, dari sebelumnya memiliki 724,2 juta lembar saham.

Terbaru

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini