RUPSLB, NOBU Setujui Akuisisi 40% Saham oleh Hanwha Life

EBuzz – PT Bank Nationalnobu Tbk. (NOBU) telah menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada 25 Maret 2025 dan menyetujui rencana pengambilalihan saham oleh Hanwha Life.

RUPSLB tersebut memenuhi kuorum dengan dihadiri oleh pemegang saham yang mewakili 6.846.753.793 saham atau 91,553% dari seluruh saham dengan hak suara sah yang diterbitkan perseroan.

Manajemen NOBU dalam keterangan tertulisnya, Rabu (26/3/2025), menjelaskan bahwa RUPSLB menyetujui rencana pengambilalihan saham oleh Hanwha Life atas 2.991.377.559 saham perseroan, yang mewakili sekitar 40% dari jumlah saham yang diterbitkan perseroan.

“RUPSLB juga menyetujui rancangan Pengambilalihan Perseroan yang telah disusun bersama oleh Direksi Perseroan dan Direksi Hanwha Life yang telah disampaikan kepada OJK pada tanggal 2 Oktober 2024,” tulis manajemen NOBU. (27/3).

Seperti yang tercantum dalam prospektus ringkas (31/1/2025), Hanwha Life berencana mengakuisisi 2.991.377.559 saham NOBU, setara dengan 40% dari total saham yang ditempatkan dan disetor di Bank Nobu, langsung dari beberapa pemegang saham saat ini.

Pemegang saham yang dimaksud adalah PT Putera Mulia Indonesia, PT Prima Cakrawala Sentosa, PT Multipolar Tbk., PT Star Pacific Tbk., PT Inti Anugerah Pratama, PT Ciptadana Capital, dan PT Lenox Pasifik Investama Tbk. Nilai nominal masing-masing saham adalah Rp100, sehingga total nilai nominal saham NOBU yang akan diakuisisi Hanwha Life adalah Rp299,13 miliar.

Terbaru

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini