Harga Naik Tajam, BEI Hentikan Perdagangan 6 Saham Sekaligus

EBuzz – Bursa Efek Indonesia (BEI) resmi menyetop sementara perdagangan sejumlah saham yang melonjak liar tanpa alasan fundamental. Hal ini dilakukan otoritas bursa sebagai bagian dari upaya menjaga kestabilan dan kewajaran pergerakan harga.

Dalam pengumuman resmi, Selasa (25/11/2025), BEI menghentikan perdagangan saham dan waran Seri II PT Magna Investama Mandiri Tbk. (MGNA, MGNA-W), serta saham PT Bukit Uluwatu Villa Tbk. (BUVA), PT Nusa Raya Cipta Tbk. (NRCA), PT Janu Putra Sejahtera Tbk. (AYAM), PT Singaraja Putra Tbk. (SINI), dan PT Arkora Hydro Tbk. (ARKO).

Yulianto Aji Sadono, Kepala Divisi Pengawasan Transaksi BEI, menjelaskan bahwa suspensi dilakukan karena terjadi peningkatan harga kumulatif yang signifikan, sebuah pola yang memicu kewaspadaan sistem pengawasan bursa.

“Penghentian sementara dilakukan untuk memberikan waktu yang memadai bagi pelaku pasar agar dapat mempertimbangkan informasi secara matang dalam setiap pengambilan keputusan investasinya,” ujar Yulianto. (26/11).

Aji menambahkan, suspensi diberlakukan untuk saham-saham tersebut di Pasar Reguler dan Pasar Tunai, sementara MGNA-W dihentikan perdagangannya di seluruh pasar mulai sesi I, 26 November 2025.

Langkah ini menjadi sinyal bagi investor agar tidak ikut terseret euforia harga dan tetap mengedepankan analisis fundamental maupun keterbukaan informasi yang dirilis emiten.

”BEI menegaskan pihak-pihak terkait diharapkan terus memperhatikan setiap informasi resmi dari perusahaan agar pengambilan keputusan investasi tetap berada di jalur yang sehat dan rasional,” imbuhnya.

Dengan rangkaian suspensi ini, BEI menunjukkan komitmennya menjaga stabilitas perdagangan, sekaligus mengingatkan pasar bahwa setiap pergerakan ekstrem pasti berada dalam radar pengawasan.

Terbaru

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini