BEI Buka Kembali 2 Saham Ini Mulai 30 Januari, Ada RLCO

EBuzz – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) resmi membuka kembali perdagangan saham PT Sreeya Sewu Indonesia Tbk (SIPD) dan PT Abadi Lestari Indonesia Tbk (RLCO) setelah sebelumnya dikenakan suspensi.

Hal itu disampaikan Kepala Divisi Pengawasan Transaksi BEI, Yulianto Aji Sadono dalam keterangan resminya, Kamis (29/1/2026).

“Perdagangan kedua saham tersebut kembali dibuka mulai sesi I pada 30 Januari 2026, baik di Pasar Reguler maupun Pasar Tunai,” ungkap Aji.

Baca juga: BEI Pantau Gerak Saham DGNS dan CYBR karena Bergerak Tidak Wajar

BEI telah menghentikan sementara perdagangan saham RLCO pada 21 Januari 2026 dan saham SIPD pada 14 Januari 2026.

“Suspensi tersebut diberlakukan menyusul kenaikan harga kumulatif yang dinilai signifikan, sebagai langkah perlindungan bagi investor,” tukas Aji.

Terbaru

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini