EBuzz – PT Bukit Makmur Mandiri Utama (BUMA) yang merupakan entitas anak usaha PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID) mengumumkan pendirian empat anak perusahaan baru di negara Persemakmuran Australia. Pendirian ini dilakukan secara langsung dan tidak langsung, dan secara bersama-sama disebut sebagai “Grup Moura Materials”.
Direktur Utama BUMA Indra Dammen Kanoena menyampaikan bahwa, pendirian Grup Moura Materials bertujuan untuk menunjang rencana strategi jangka panjang perusahaan sebagai perusahaan subholding.
“Pendirian Grup Moura Materials ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat posisi kami di pasar Australia dan mendukung rencana jangka panjang perusahaan,” ucap Indra dalam keterangan tertulisnya. (14/3).
Indra menegaskan bahwa, pendirian Grup Moura Materials tidak memberikan dampak material terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha perusahaan.
“Kami yakin bahwa dengan adanya Grup Moura Materials, kami dapat meningkatkan efisiensi operasional dan memberikan nilai tambah bagi para pemangku kepentingan, tanpa memberikan dampak material terhadap kegiatan operasional kami saat ini,” tegasnya.
Adapun, keempat anak perusahaan yang tergabung dalam Grup Moura Materials yakni Moura Materials Pty Ltd, Moura Coal Pty Ltd, Moura Limestone Pty Ltd, dan Moura Sands Pty Ltd